Jumat, 25 Januari 2013

Windows 8 ada di ANDROID, Ubah themes Andorid menjadi Windows 8




GO Launcher Theme adalah pilihan beragam tema yang bisa dipakai untuk mengganti tema bawaan dari GO Launcher. Salah satu alasan utama yang menyebabkan Android menjadi pilihan dari banyak pengguna adalah kemampuan dan fleksibilitasnya dalam beradaptasi dengan perkembangan teknologi terbaru. Salah satunya adalah kemampuan untuk mengganti-ganti tampilan pada homescreen mulai dari live wallpaper, variasi ikon hingga tampilan secara keseluruhan misalnya dengan menggunakan GO Launcher Theme. Sehingga pengguna Android bisa membuat perangkatnya tampil beda dibandingkan dengan para pengguna smartphone berbasis sistem operasi lain.



GO Launcher  EX Windows 8 Theme
Jika Anda termasuk salah satu pengguna Android mungkin Anda sudah pernah mendengar tentang GO Launcher EX dan Launcher Pro yang merupakan homescreen launcher yang cukup populer. Kedua launcher tersebut memberikan performa yang lebih baik pada homescreen dan mempermudah proses navigasi menu dalam sebuah perangkat Android. Sebuah kontribusi yang semakin membuat launcher populer tersebut tampil lebih berbeda. GO Launcher EX Windows 8 Theme  memungkinkan pengaplikasian tampilan  ala Windows 8 pada sebuah perangkat Android.




Cara mendapatkan windows 8  pada Android juga sangat mudah, apalagi kalo Android sudah terinstal GO Launcher Theme.  Untuk menginstal Windows 8 ini sangat mudah, caranya kunjungi  Google Play disini  themes WINDOWS 8 kesukaan kamu klik instal, pasang tunggu beberapa menit selesai dah. Nah anda sudah dapat melihat tampilan tampilan Android kamu dengan gaya windows 8 sederhana bukan sehingga tidak memerlukan keahlian hacking dan semacamnya untuk memperoleh tampilan ala Windows 8 di smartphone Android.

Kelebihan Android dibanding dengan OS Lain

Keunggulan Android dibandingkan dengan sistem operasi lainya adalah sistem operasi ini yang dikembangkan oleh raksasa mesin pencari Google bisa digunakan secara gratis alias bersifat open source. Hal inilah salah satu keunggulan android, sehingga dapat menekan harga jual dari sebuah ponsel pintar Android. Coba bandingkan dengan Windows phone os yang harus membayar lisensi jika anda ingin mengguanaknya. Hal itu tidak terjadi di Android sehingga menjadikan salah satu keunggulan Android yang bisa kita temukan jika dibandingkan dengan sistem operasi ponsel pintar lainnya. keunggulan Android yang lain adalah karena Android bersifat open source, banyak sekali, baik perorangan atau kelompok yang melakukan modifikasi untuk sistem operasi yang telah tersedia dari Google.







Tidak ada komentar:

Posting Komentar